Senin, 31 Oktober 2016

Promkes Vs Guru

pasti dibenak masyarakat adalah pekerjaan yang mulia karena menjadikan seorang anak dari yang tidak tahu menjadi tau. Tahukah kalian? ternyata menjadi seorang petugas Promkes tidak kalah mulianya pekerjaannya  dengan seorang guru. Bahkan mempunyai tugas lebih besar dari seorang guru. 

Mencegah sakit melalui berbagai kegiatan promotif dan preventif seperti penyuluhan, pembinaan kepada anak sekolah maupun kader kesehatan. Jika guru ruang lingkupnya hanya anak sekolah, promkes ruang lingkupnya adalah seluruh masyarakat baik di segala umur dan segala jenis gender.

Tempat kerja mereka tidak hanya dikantor saja tetapi lebih banyak di berbagai tempat, seperti sekolah, rumah tangga, tempat kerja, tempat umum dll. Dengan menjadi seorang tenaga kesehatan ternyata tidak harus menangani orang sakit tetapi juga menangani orang sehat agar tidak sakit. 

Materi promkes disekolah bisa diklik DISINI


 



PKM Sukodono

Persiapan akreditasi, Puskesmas Sukodono mencoba perubahan mulai dari dalam hingga luar.
Segala informasi sudah siap disajikan dan diberikan. berbagai upaya kegiatanpun telah dilaksanakan dan salah satunya adalah pembentukan tim KMPK (kelompok masyarakat peduli kesehatan. KMPK terbentuk di bulan September tahun 2016 dan disyahkan oleh camat sukodono di Kecamatan Sukodono

Pada hari ini, selasa 1 November 2016 berlangsung kegiatan KMPK (kelompok masyarakat peduli kesehatan), yang dihadiri oleh tim KMPK yang terdiri dari Kepala Puskesmas, Bidkor, ketua TIM Mutu Puskesmas dan Tokoh masyarakat yang dilakukan di rumah salah satu tokoh masyarakat.
Begitu antusiasnya tim KMPK untuk mencoba mengatasi permasalahan dari hasil pengaduan yang ditemukan di masyarakat dengan melalui rapat dan sosialisasi ke masyarakat terkait pengaduan. gunanya adalah untuk meningkatkan kualitas pelayanan di Puskesmas Sukodono.